Kamis, 22 Oktober 2020 07:33 WIB
85
|-
Kamis, 22 Oktober 2020 Kepala Madrasah MIMAMU mengatakan bahwa MI Ma'arif mulo mengikuti Pelatihan Digital Marketing yang diadakan oleh LAZIZ UNISIA. Kegiatan tersebut diadakan selama 3 hari dari tanggal 14 s.d 16 Oktober 2020 di Hotel Tasneem Yogyakarta yang beralamat di Purawisata, kawasan Mandira Baruga, Jl.Brigjen Katamso, Keparakan, Kec. Mergangsan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55152.
Salah satu peserta pelatihan ibu Suparmi,S.Pd.I mengatakan "Degan mengikuti pelatihan ini saya mendapatkan ilmu yang sangat banyak terutama untuk marketing online. Pada zaman milineal ini kita diharapkan untuk bisa mengikuti perilaku dan habits para milineals".
Diklat yang diselenggarakan oleh LAZIZ UNISIA ini diikuti oleh 8 Madrasah Ibtidaiyah se-Yogyakarta dengan diwakili 2 peserta pada masing-masing Madrasah.
Pada hari pertama, kami mendapatkan sambutan yang sangat luar biasa yang mensupport kami untuk membangun dan dan meningkatkan kinerja di madrasah. Bapak Mutiullah mengatakan "bahwa pada zaman milineal ini kita harus mengikuti perkembangan zaman, yang mau tidak mau kita harus dituntut mengikuti alur pola pikir para milinealis di Madrasah kita harus ngamal sambil ngemil".
Semangat dan antusiasme peserta sangat tinggi untuk sharing dan mengeluarkan ide-ide terkait jualan dan promosi online. Karena pelatihan ini menunjang program BUMM (Badan Usaha Milik Madrasah) yang merupakan program kegiatan dari LAZIZ UNISIA.
Selain peserta pelatihan ini juga dihadiri oleh para mentor yang memiliki semangat yang luar biasa untuk membing Madrasah kami, tanpa melihat background Madrasah kami. Kami sangat berterimakasih karena sangat terbantu dengan ide-ide para mentor yang telah diberikan.
Narasumber dalam pelatihan ini diambil dari KDJ (kampus Dosen Jualan) yang memberikan trik-trik jitu untuk teknik pemasaran online yang sangat luar biasa. Selama tiga hari dari banyaknya sesi kami menimba ilmu dari Narasumber yang luar biasa. Disebut menimba ilmu karena Narasumber adalah orang-orang yang sudah menguasai ilmunya meskipun masih berusia muda. Kami berharap kedepannya masih tetap mendapatkan arahan bila ditengah perjalanan menemui hal-hal yang belum jelas.
Pelatihan tersebut berakhir pada tanggal 16 Oktober 2020 yang ditutup oleh pihak LAZIZ UNISIA yang tentunya membakar semangat para peserta. Terimakasih LAZIZ UNISIA dan team KDJ yang luar biasa kami beruntung bisa dipertemukan dengan orang-orang hebat yang penuh semangat